Jumat, 12 Agustus 2011

PAHIT'A HIDUP

"PAHIT"
Mungkin Tuhan sengaja mau kita berjumpa dgn orang yg salah sebelum menemui insan yg betul supaya apabila kita akhirnya menemui insan yg betul, kita akan tahu bagaimana utk bersyukur dgn pemberian dan hikmah disebalik pemberian tersebut.

Apabila salah satu pintu kebahagiaan tertutup, yg lain akan terbuka tapi selalu kita akan memandang pintu yg telah tertutup itu terlalu lama hinggakan kita tidak nampak pintu lain yg telah pun terbuka untuk kita.

Doa Penguat Alat Vital

Imam Ibnu Qayyim Al-Jauziyyah dalam bukunya yang sangat terkenal “RAUDHATUL MUHIBBIN” TAMAN ORANG-ORANG YANG JATUH CINTA menyebutkan :
Rasyid bin Sa’ad berkata, “Dari Zahrah bin Ma’bad dari Muhammad bin Al-Munkadir, bahwasanya beliau (Muhammad bin Al-Munkadir) berdoa di dalam shalatnya, ‘YA ALLAH, JADIKANLAH PENISKU PERKASA, KARENA PADANYA ADA KEBAIKAN BUAT KEHARMONISAN KELUARGAKU’.”
ALLAHUMMA QOWWI DZAKARII FAINNAHU KHOIRUN LIAHLII
Sekarang Anda mau pilih yang mana, mengamalkan doa ini sebagaimana yang diamalkan oleh para ulama salaf, atau pilih obat-obat Viagra yang tidak jelas asal-usulnya, atau pilih kedua-duanya?
Wallahu A’lamu bish Shawab.

Ketika Salman Al-Farisi mencari kebenaran sejati

Ketika Salman Al-Farisi mencari kebenaran sejati, ia harus menembus kabut gelap dalam tandusnya tanah Persia. Meninggalkan keluarga dan kaumnya yang menyembah api, hidup terlunta-lunta, bahkan menjadi budak. Toh ia tetap gigih pada pendiriannya. Sampai cahaya kebenaran itu ia dapatkan di sebuah tempat yang lama ia impikan, Madinah. Disinilah ia berjumpa manusia agung dan mulia, Rosulullah SAW, yang memperkenalkannya pada Al-Haq, Alloh Robbul Izzati.
Islam mengubah hidup Salman. Dari seorang budak menjadi manusia merdeka. Rosulullah SAW pun sangat menghargai pendapatnya ketika terjadi perang Khandaq. Bahkan beliau menganggap Salman sebagai bagian dari keluarganya.
Berabad-abad setelah itu, seorang ahli kelautan asal Prancis mendapatkan kebenaran sejati dengan cara yang menakjubkan sekaligus mengharukan. Bertahun-tahun berkecimpung dan "mengembara" di laut lepas, Jaques Costeau -nama ilmuwan itu- menemukan fenomena yang menggetarkan jiwa dan sel-sel keingintahuannya yang sangat besar.
Saat berada di "perbatasan" samudera pasifik dan atlantik, Jaques Costeau melihat ada semacam tirai yang membatasi arus pertemuan kedua samudera itu. Ini sungguh diluar dugaannya. Rasa takjub itu kemudian ia sampaikan kepada sahabatnya, Maurice Bucaille. Pengarang buku Quran, Bibel, dan Sains Modern ini kemudian menuntunnya pada firman Alloh: "Dia membiarkan dua lautan mengalir yag keduanya kemudian bertemu. Antara keduanya ada batas yang tidak dilampaui oleh masing-masing."(QS Ar-Rahman:19-20)
Kenyataan itu sungguh membuat Jaques Costeau terpana. Sebagai orang pertama yang menemukan fenomena itu, ia merasa yakin Rosulullah SAW telah menyampaikan wahyu dari Yang Maha Suci. Sungguh tidak mungkin Rosul berdusta, dan sungguh keliru orang-orang yang mendustakannya. Kebenaran sejati telah ia temukan. tak perlu menunggu waktu lama, ia pun memeluk Islam. "Kebenaran itu adalah dari Rabb-mu, maka jangan sekali-kali kamu termasuk orang-orang yang ragu."(Qs Al-Baqarah: 147)
Islam adalah cahaya yang menerangi. Cahayanya menghidupkan hati-hati yang mati agar mampu memahami hakikat kehidupan ini. Bersyukurlah kita sebagai muslim, karena kita memiliki potensi untuk menata hidup dan kehidupan selaras dengan kehendak Ilahi.
Sayangnya, masih banyak orang yang bersikap apriori terhadap islam dengan berbagai alasan. Bahkan mereka terus berupaya menghalangi manusia dari jalan Alloh. Caranya adalah dengan mengaburkan hakikat kebenaran sejati yang melekat dalam ajaran Islam maupun dalam kehidupan. kalau perlu mereka mempertentangkan kekeliruan agar manusia tak tahu lagi kebenaran yang akan diyakininya.
Maha Besar Alloh, sesungguhnya segala sesuatu di alam semesta ini hanya tunduk kepada-Nya, dengan sukarela atau terpaksa. Apakah orang-orang yang mengingkari keberadaan Alloh SWt dan Muhammad sebagai rosul-Nya mampu menahan laju usia mereka sendiri? Sungguh, hanya kepada-Nya kita semua akan kembali.
SEMOGA BERMANFAAT.................................

Tujuh Keajaiban Dunia.

Sekelompok siswa kelas geografi sedang mempelajari "Tujuh
Keajaiban Dunia." Pada awal dari pelajaran, mereka diminta
untuk membuat daftar apa yang mereka pikir merupakan "Tujuh
Keajaiban Dunia" saat ini. Walaupun ada beberapa ketidak-
sesuaian, sebagian besar daftar berisi;
1) Piramida
2) Taj Mahal
3) Tembok Besar Cina
4) Menara Pisa
5) Kuil Angkor
6) Menara Eiffel
7) Kuil Parthenon
Ketika mengumpulkan daftar pilihan, sang guru memperhatikan
seorang pelajar, seorang gadis yang pendiam, yang belum
mengumpulkan kertas kerjanya. Jadi, sang guru bertanya
kepadanya apakah dia mempunyai kesulitan dengan daftarnya.
Gadis pendiam itu menjawab, "Ya, sedikit. Saya tidak bisa
memilih karena sangat banyaknya." Sang guru berkata, "Baik,
katakan pada kami apa yang kamu miliki, dan mungkin kami
bisa membantu memilihnya."
Gadis itu ragu sejenak, kemudian membaca, "Saya pikir, "Tujuh
Keajaiban Dunia" adalah,
1) Bisa melihat,
2) Bisa mendengar,
3) Bisa menyentuh,
4) Bisa menyayangi,
Dia ragu lagi sebentar, dan kemudian melanjutkan,
5) Bisa merasakan,
6) Bisa tertawa,
7) Dan, bisa mencintai
Ruang kelas tersebut sunyi seketika. Alangkah mudahnya bagi
kita untuk melihat pada eksploitasi manusia dan menyebutnya
"keajaiban". Sementara kita lihat lagi semua yang telah Tuhan
karuniakan untuk kita, kita menyebutnya sebagai "biasa".
Semoga anda hari ini diingatkan tentang segala hal yang betul-
betul ajaib dalam kehidupan anda.
***************************************************************
Tahukah Anda.
Orang umumnya kenal dengan hamburger, roti dengan isi daging
sapi atau daging ayam. Sekarang ada lagi roti isi yang namanya
whaleburger alias burger paus. Sumbangan menu sandwich terbaru
ini diperkenalkan oleh sebuah restoran kecil, Kujiraya di kota
Shimonoseki, sekitar 825 kilometer tenggara Tokyo. Kujiraya
sendiri mempunyai arti "tempat paus".
Disajikan mirip seperti burger namun dengan pengapitnya dari
nasi, burger nasi paus dijual 300 yen, lebih mahal dibanding
dengan hamburger di McDonalds yang harganya cuma 85 yen saja.
Paus merupakan sumber protein paling penting buat orang Jepang
dalam masa sulit mereka beberapa saat setelah Perang Dunia II.
Namun, kemudian daging paus menjadi makanan yang mahal dan
jarang tampak pada menu makan malam keluarga. Makanan ini
umumnya hanya dikonsumsi oleh restoran tertentu.
***************************************************************
Kata Bijak Hari Ini.
Sebagian orang mengatakan kesempatan hanya datang satu kali.
Itu tidak benar. Kesempatan itu selalu datang, tetapi anda
harus siap menanggapinya. (Louis L'amour)

Belajar Dari Kesalahan

Bila anda melakukan sesuatu, ada kemungkinan anda membuat
suatu kesalahan. Bila anda membuat kesalahan, itu adalah
hal yang hebat. Karena anda berkesempatan belajar sesuatu.

Akui kesalahan anda, teliti dan pelajari secara mendalam.
Jawablah kesalahan anda tersebut. Kesalahan adalah guru
yang luar biasa. Dengan mengenal apa yang salah, anda
dibantu untuk menemukan apa yang benar.

Tom Watson, pendiri IBM, tahu persis nilai sebuah kesalahan.
Suatu saat, seorang pegawai membuat kesalahan besar yang
merugikan IBM senilai jutaan dollar. Sang pegawai yang
dipanggil ke kantor Watson, berkata "Anda pasti menghendaki
saya mengundurkan diri." Jawab Watson, "Anda pasti bercanda.
Saya baru saja menghabiskan 10 juta dollar untuk mendidik
anda..."

Orang yang berbakat sukses, akan belajar dari apapun yang
terjadi, termasuk kesalahan. Bila anda membuat sebuah
kesalahan, hal yang terbaik adalah mengumpulkan kembali
keping-keping yang terserak, dan memperhatikan bagaimana
hal itu bisa terjadi.

Jangan menangisi kesalahan. Periksa dan pelajari kesalahan.
Selanjutnya manfaatkan pengetahuan baru anda itu.

(submitted by Anna Maria S., anna.maria@s...)


***************************************************************

Tahukah Anda.


Para ilmuwan yang terlibat penelitian tingkah laku hewan,
menyatakan bahwa babi, tidak seperti hewan peliharaan manusia
lainnya, memiliki kemampuan berpikir yang unik. Babi dapat
memecahkan suatu persoalan dengan cara memikirkannya terus
menerus, bukan dengan pikiran sekilas.

Dari hasil penelitian itu pula ditemukan bahwa, apa yang bisa
dikerjakan oleh anjing, dapat dikerjakan oleh babi, dan
biasanya dalam waktu yang lebih singkat.


***************************************************************

Kata Bijak Hari Ini.


Kegagalan adalah satu-satunya kesempatan untuk memulai lagi
dengan lebih cerdik. (Henry Ford)